Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Jabatan Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Labuha

Labuha - Jumat, 31 Mei 2024. Bertempat di Ruang Rapat Lantai II Pengadilan Negeri Labuha, telah dilaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Labuha Bapak. Halil Salim, S.H dan Bapak Kamaruddin Solisa, S.H yang dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Labuha Bpk. Eduward, S.H., M.H. Acara diikuti oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Labuha, Para Hakim, Sekretaris, Para Panitera Muda, Para Kepala Sub Bagian, Pegawai, PPNPN beserta Keluarga dari bapak Kamaruddin Solisa, S.H.