Rapat Penyusunan Dokumen SAKIP Pengadilan Negeri Labuha

Labuha, 15 Januari 2025. Bertempat diruang Media Center. Tim Penyusunan Dokumen SAKIP melakukan Rapat Penyusunan Dokumen SAKIP sesuai Surat Sekma Nomor 4505/SEK/OT1.6/XII/2024 tentang Penyusunan Dan Penyampaian Dokumen SAKIP. Dipimpin Oleh Ketua Tim Dokumen SAKIP Bapak Muhammad Syahrul Ratuela, S.H., Selaku Panitera Pengadilan Negeri Labuha. Diikuti Oleh Wakil Ketua Tim Bapak Marifin Arif, S.Kom Selaku Sekretaris, Ibu. Nurlia A. Jusuf, S.E Selaku Kasubag PTIP beserta Para Anggota.
Pada Rapat kali ini Tim Penyusunan Dokumen SAKIP melakukan perundingan untuk menetukan target Sasaran Strategis yang akan dicapai. Selanjutnya Tim melakukan Penginputan data Target Sasaran Strategis dan Indikator Kinerja Utama Tahun 2025 pada aplikasi komdanas.mahkamahagung.go.id,